Selasa, 26 Juni 2012
TUMIS CUMI SAWI HIJAU
Vemale.com - Kadang terasa menyenangkan jika semua nutrisi yang kita butuhkan ada di dalam satu piring, dalam satu hidangan dan tidak repot membuatnya. Jika Anda sedang sibuk tetapi ingin menyajikan masakan yang sehat dengan memasaknya sendiri, tumis sawi hijau yang diberi tambahan cumi segar ini akan memanjakan lidah Anda.
Bahan:
200 gram sawi hijau, cuci dan potong sesuai selera
100 gram cumi-cumi segar, buang tinta, cuci bersih dan potong sesuai selera
1 ruas jahe, memarkan
2 siung bawang putih, haluskan
50 gram bawang bombay, cincang kasar
1 sdm saus tiram
1 sdt minyak wijen
Garam secukupnya
Gula secukupnya
Merica bubuk secukupnya
Cara Membuat:
Tumis bawang putih, bawang bombaiy dan jahe hingga harum.
Masukkan cumi-cumi, aduk-aduk hingga matang.
Tuang sawi hijau, dan bahan-bahan lainnya, aduk hingga sawi setengah layu atau mencapai kematangan yang sesuai dengan selera Anda.
Sajikan selagi hangat.
OMELET KEJU JAMUR TIRAM
Vemale.com - Anda penyuka omelet? Hidangan yang satu ini
cocok untuk semua usia, dan banyak orang menyukainya karena praktis.
Banyak bahan yang bisa dijadikan bahan pelengkap omelet, mulai dari
sosis, daging asap, kornet bahkan sayur mayur seperti brokoli, wortel
dan kentang. Tapi tidak hanya bahan-bahan itu yang bisa Anda jadikan
bahan campuran omelet, jamur tiram juga tak kalah lezat. Apalagi
ditambah parutan keju cheddar, nyum..
Bahan:
3 butir telur ayam, kocok lepas
100 gram jamur tiram, cuci bersih, peras airnya, potong sesuai selera
2 sdm parutan keju cheddar
1 batang daun bawang ukuran sedang, iris halus
Garam secukupnya
Merica secukupnya
Minyak zaitun secukupnya
Cara Membuat:
Bahan:
3 butir telur ayam, kocok lepas
100 gram jamur tiram, cuci bersih, peras airnya, potong sesuai selera
2 sdm parutan keju cheddar
1 batang daun bawang ukuran sedang, iris halus
Garam secukupnya
Merica secukupnya
Minyak zaitun secukupnya
Cara Membuat:
- Campur telur yang sudah dikocok dengan semua bahan.
- Panaskan minyak zaitun, tuang adonan, gunakan api sedang.
- Tunggu hingga bagian bawah omelet mengeras dan berwarna kecokelatan, balik.
- Lakukan hal yang sama, tunggu hingga bagian omelet berwarna kecokelatan dan matang, angkat omelet.
- Potong sesuai selera dan sajikan selagi hangat.
NASI GORENG SHIITAKE SAWI DENGAN BERAS MERAH
Vemale.com - Beberapa orang tidak menyukai rasa unik beras
merah yang beda dengan beras putih. Mengolahnya menjadi menu masakan
yang lezat tentu akan membuat nasi dari beras merah lebih mudah untuk
dikonsumsi. Salah satu resep yang harus Anda coba adalah nasi goreng
dengan beras merah berikut ini.
Bahan:
350 gram nasi beras merah matang
2 ikat sawi hijau
3 buah jamur shiitake
2 sdm minyak wijen
2 siung bawang putih, cacah halus
3 siung daun bawang
2 sdt kecap asin
1 sdt kaldu ayam
garam
bubuk cabe kering (optional)
wijen untuk taburan
Cara membuat:
- Cuci sawi hijau, dan potong-potong daun serta batangnya.
- Panaskan minyak, tumis bawang putih dan daun bawang hingga layu. Masukkan sawi dan jamur, tumis hingga lunak dan matang, bumbui dengan garam.
- Masukkan nasi, aduk-aduk hingga tercampur rata. Tambahkan kecap asin, ratakan dan masak lagi selama kurang lebih 30 detik. Sesuaikan rasanya dengan menambahkan garam, bubuk cabe dan kecap asin.
- Angkat dari api, taburi dengan wijen.
Senin, 25 Juni 2012
KUE LUMPUR BAKAR KISMIS KELAPA MUDA
Vemale.com- Kalau Anda pecinta kuliner Indonesia, terutama
kue-kue dan jajanan yang ditawarkan, Anda pasti merasa adanya
perkembangan yang besar di kue-kue tradisional Indonesia. Berkat
kreativitas para pelaku kuliner kita, saat ini berbagai penganan
tradisional tersaji dalam aneka rasa, bentuk, warna dan variasi lainnya
yang menjadikannya lebih menarik. Beberapa di antaranya menjadi tren dan
diburu para pecinta kuliner sehingga produksinya terus membengkak.
Salah
satu kue tradisional yang bisa dimodifikasi menjadi aneka rasa dan
bentuk adalah kue lumpur. Coba resep dasarnya berikut ini, dan kreasikan
sesuai selera Anda.
Bahan:
350 gram tepung terigu
500 ml santan
250 gram gula pasir
3 sdm mentega
10 butir telur
Garam secukupnya
Kelapa muda secukupnya
Kismis secukupnya
Cara Membuat:
1. Kocok gula dan telur hingga rata dan mengental.
2. Tambahkan tepung terigu dan mentega, aduk rata. Masukkan santan dan aduk hingga rata.
3. Olesi cetakan kue lumpur dengan minyak goreng, kemudian panaskan di atas kompor.
4. Saat asap terlihat mulai muncul, tuangkan adonan. Tambahkan kismis atau serutan kelapa muda.
5. Periksa bagian bawah dan samping. Jika sudah matang, balik sejenak untuk membuat bagian atasnya nampak sedikit kecoklatan.
NASI GORENG UDANG
Udang yang gurih dan kenyal bisa menjadi paduan yang lezat dalam sepiring nasi goreng yang hangat. Mari membuat nasi goreng yang lezat ini. Cocok sebagai hidangan yang praktis untuk sarapan.
Bahan:
400 gram nasi putih
100 gram udang ukuran sedang - kecil, buang kulit dan kepalanya
50 gram wortel, potong dadu kecil
50 gram kacang polong
1 siung bawang merah
2 siung bawang putih
1 batang daun bawang, iris tipis
1 sdm kecap manis
1 sdm minyak wijen
Merica bubuk secukupnya
Garam bubuk secukupnya
Minyak/mentega untuk menumis secukupnya
Cara Membuat:
- Tumis bawang merah dan bawang putih hingga wangi
- Masukkan udang hingga berubah warna
- Masukkan kacang polong, wortel dan daun bawang, aduk hingga sedikit layu.
- Masukkan nasi, garam, merica, kecap manis dan kecap wijen, aduh hingga rata dan matang.
- Angkat nasi, sajikan selagi hangat.
- Bisa Anda tambahkan telur dadar atau telur mata sapi jika suka.
Langganan:
Postingan (Atom)